sumpa-pemuda-2022

Kerja Kolaboratif Membangun Pemuda Mewujudkan Visi Indonesia Emas 2045

Peringatan hari Sumpah Pemuda ke 94 tahun ini menjadi moment reflektif peran strategis kaum muda dalam sejarah perjuangan bangsa. Namun juga sebagai penyemangat tekad dan komitmen untuk bersama melakukan kerja Kolaboratif dalam pembangunan kepemudaan menyongsong Indonesia emas 2045.

Wakil Bupati Rote Ndao Stefanus M. Saek,SE,M.Si saat menjadi inspektur upacara pada peringatan hari sumpah pemuda tahun 2022 tingkat Kabupaten Rote Ndao di lapangan upacara kantor Bupati Rote Ndao, jumat (28/10/22) menyatakan mandat yang berikan kepada pemuda saat ini adalah menjunjung nilai persatuan dan menjadikan keberagaman sebagai kekuatan pembangunan mewujudkan visi Indonesia emas 2045.

” Pemuda hari ini adalah tokoh-tokoh yang akan berperan pada masa akan datang. Apa yang dilakukan pemuda sekarang juga menjadi penentu kemajuan bangsa Indonesia dimasa yang akan datang. Mandat pemuda saat ini adalah menjadikan nilai-nilai persatuan diatas segalannya. Memandang keberagaman sebagai anugerah yang berharga untuk dirangkai menjadi kekuatan kejayaan Bangsa Indonesia. Dalam mewujudkan visi Indonesia emas 2045 juga menjadi tulang punggung untuk kejayaan bangsa sepanjang masa,” ungkap Wabup Stef.

Jika melihat kondisi pemuda Indonesia saat ini, kata Wabup Stef, terdapat optimisme yang penuh harapan disamping masih terdapat beberapa tantangan yang tidak ringan. Sehingga patut bersyukur melihat pemuda Indonesia telah menunjukkan banyak capaian prestasi diberbagai bidang yang membanggakan baik pada level nasional maupun internasional.

” Ini menjadi modal utama menjadi keunggulan Indonesia dimasa yang akan datang. Namun kita khawatir bahwa pemuda Indonesia masih menghadapi ancaman dengan pengangguran dan keterpurukan dalam tindakan destruktif,” jelas Wabup Stef.
Dalam situasi tersebut ia menekankan upaya pemberdayaan dan pengembangan pemuda lewat kerja Kolaboratif agar pemuda menjadi kreatif, inovatif, kolaboratif dan mandiri serta berkarakter mulia perlu dilakukan. Tujuannya agar pemuda mampu mencapai prestasi yang tinggi. Karena itu kita semua menghimpun kekuatan dan semangat dan bergerak mendorong pemuda mengembangkan semua potensi yang ada untuk membangun kejayaan sepanjang masa. Kerja-kerja kolaboratif antar pihak perlu dikembangkan. Pembangunan kepemudaan tidak bisa dilakukan secara sendiri namun membutuhkan orkestrasi yang sinkron dan harmoni,” harap Wabup Stef

Lanjut Wabup Stef, peringatan hari sumpah pemuda adalah upaya menghadirkan masa lalu untuk direnungkan, dipelajari dan ditemukan kristalisasi pembelajaran kebaikan untuk dijadikan teladan dan inspirasi penggerak langkah menuju visi bangsa yang besar. Memberikan pelajaran bagaimana menyikapi perbedaan sikap primordial suku, agama, ras, kultur serta berbagai kepentingan menjadi kekuatan bukan sebagai faktor yang melemahkan. Sejarah menjelaskan bahwa pemuda waktu itu telah menjadi tonggak menuju kemerdekaan. Peran pemuda dalam mempelopori, membangun visi kebangsaan dengan sumpah pemuda yang diikuti dengan rangkaian pergerakannya telah menghantarkan kepada proklamasi kemerdekaan Indonesia. Peran pemuda juga, jelasnya, telah tecatat dengan tinta emas sepanjang masa. Peringatan hari Sumpah Pemuda ini selalu miliki arti penting karena ancaman-ancaman terhadap kesatuan Indonesia selalu ada bersamaan dengan cita-cita mewujudkan kejayaan Indonesia.

” Tema peringatan hari sumpah pemuda kali ini adalah Bersatu Bangun Bangsa. Tema ini memberikan pesan mendalam bahwa bersatu padu adalah harga mati. Yang harus dikuatkan untuk membangun ketangguhan. Dengan ketangguhan dan persatuan menjadi kekuatan untuk melakukan pembangunan peradaban yang unggul sebagai eksistensi bangsa Indonesia. Akhirnya marilah kita jadikan momentum peringatan hari sumpah pemuda yang ke 94 ini sebagai momentum untuk meningkatkan semangat kita bersama membangun bangsa,” ungkap Wabup Stef.(Bidkom-DKISP)