Peluncuran

Pj. Bupati Hadiri Peluncuran Tahapan dan Jadwal Pemilihan Bupati dan Wabup Rote Ndao Tahun 2024

Tahapan pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Rote Ndao yang puncaknya pada bulan November 2024 resmi dilaunching oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Rote Ndao. Hal ini setelah KPU Kabupaten Rote Ndao menggelar ceremonial Peluncuran Tahapan dan Jadwal Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Rote Ndao Tahun 2024, kamis (18/04/2024) bertempat di Aula Meeting Graha Narwastu, Ba’a.

Hadir dalam ceremonial peluncuran, Penjabat Bupati Rote Ndao Oder Mask Sombu, SH,MA,MH, Kapolres Rote Ndao AKBP Mardiono, S.ST., M.K.P, Dandim 1627/Rote Ndao Letkol Inf. Albert Inkiriwang, S.I.P, Danlanal Pulau Rote Letkol Laut (P) Andik Irwanto, Pejabat Kejaksaan Negeri Rote Ndao Edi Mantolas, SH, Ketua KPU Kab. Rote Ndao Agabus Lau, SE, Komisioner Bawaslau Kab. Rote Ndao Patje J.B. Tari serta undangan lainnya.

Ceremonial peluncuran juga ditandai dengan penyerahan secara simbolis Tahapan dan Jadwal pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Rote Ndao Tahun 2024 dari KPU Kabupaten Rote Ndao kepada Pemda Rote Ndao, Forkompimda dan Bawaslu Kabupaten Rote Ndao.

Penyerahan simbolis Tahapan dan Jadwal Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Rote Ndao Tahun 2024 dari KPU Kabupaten Rote Ndao kepada Pemda Rote Ndao yang diterima Pj. Bupati Oder Maks Sombu, SH,MA,MH. Penyerahan dilakukan kepada Forkompimda dan Bawaslu Kabupaten Rote Ndao.
Penyerahan simbolis Tahapan dan Jadwal Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Rote Ndao Tahun 2024 dari KPU Kabupaten Rote Ndao kepada Pemda Rote Ndao yang diterima Pj. Bupati Oder Maks Sombu, SH,MA,MH. Penyerahan juga dilakukan kepada Forkompimda dan Bawaslu Kabupaten Rote Ndao.

Pj. Bupati Oder Maks Sombu saat menyampaikan sambutan mengatakan, pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Rote Ndao adalah momen penting yang akan menentukan arah dan langkah pembangunan Kabupaten Rote Ndao ke depan. Ia meminta seluruh komponen di daerah tetap bersatu, mendukung semua tahapan pelaksanaan pemilihan agar berlangsung secara adil, jujur dan berkualitas

“ Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati merupakan momen penting dalam menentukan arah pembangunan daerah kita kedepan. Karena itu, seluruh komponen di daerah mesti bersatu dalam mendukung seluruh tahapan pelaksanaan pemilihan secara adil, jujur dan berkualitas,” pintanya.

Hajatan pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Rote Ndao juga dinilainya sebagai momentum untuk memperkuat komitmen terhadap prinsip-prinsip demokrasi dan partisipasi aktif dalam proses pembangunan daerah. Dalam proses yang demokratis tentu dapat menciptakan pemerintahan yang lebih baik, berpihak kepada masyarakat serta mampu menghadapi tantangan yang akan dihadapi.

Penyelenggaraan tahapan ini, lanjut Pj. Bupati Oder Maks Sombu, bukan semata hanya menjadi tanggungjawab KPU, melainkan tanggung jawab bersama. Untuk itu semua elemen masyarakat Rote Ndao harus turut mengawal setiap jalannya tahapan.

Ia juga meminta dalam melewati semua tahapan pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Rote Ndao, semua pihak harus menjunjung persatuan dan kesatuan, sehingga setiap langkah yang diambil selalu berorientasi pada kemajuan Kabupaten Rote Ndao.

“ Mari kita selalu menjaga semangat persatuan dan kesatuan dalam setiap langkah yang diambil demi kemajuan Kabupaten Rote Ndao kedepannya. Kerja keras dan kerja sama akan menjadi kunci keberhasilan dalam proses yang demokratis dan berdaulat,” pinta Pj. Bupati Oder Maks Sombu.

Pj. Bupati Oder Maks Sombu bersama Forkompimda Kab. Rote Ndao serta KPU dan Bawaslu Kab. Rote Ndao menekan tombol tanda peluncuran Tahapan dan Jadwal Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Rote Ndao Tahun 2024.
Pj. Bupati Oder Maks Sombu bersama Forkompimda Kab. Rote Ndao serta KPU dan Bawaslu Kab. Rote Ndao menekan tombol tanda peluncuran Tahapan dan Jadwal Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Rote Ndao Tahun 2024.

Sementara Ketua KPU Kabupaten Rote Ndao Agabus Lau ditempat yang sama mengatakan, sebagai penyelenggara, KPU Kabupaten Rote Ndao harus selalu memastikan setiap tahapan yang berlangsung harus berjalan dengan aman dan lancar.

Ia juga berharap semua komponen di daerah Bersatu menyukseskan tahapan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Rote Ndao tahun 2024 ini. Dengan dukungan dari semua pihak, tentu seluruh tahapan dimaksud dapat berjalan dengan aman dan lancar.

“ Berharap semua Komponen dapat bersatu mengsukseskan tahapan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Rote Ndao. Mengharapkan dukungan dari semua pihak terkait agar seluruh tahapan ini dapat berjalan dengan lancar di Kabupaten Rote Ndao,” jelasnya.*(Bidkom_DKISP Rote Ndao/Prokopim)

Tags: No tags