Musrenbang 3036

Tanggapan Pemkab Rote Ndao atas Pemilihan Lokasi Musrenbang 2025

Ba’a, 24 April 2025 – Pemerintah Kabupaten Rote Ndao menyampaikan klarifikasi resmi terkait pemilihan lokasi pelaksanaan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Tahun 2025 yang diselenggarakan di Aula Kopdit Sehati.

Kegiatan Musrenbang RKPD 2026 dan FKP RPJMD 2025-2029 Kabupaten Rote Ndao, kamis (24/04/2025).
Kegiatan Musrenbang Tahun 2025 untuk RKPD 2026 dan FKP RPJMD 2025-2029 Kabupaten Rote Ndao, kamis (24/04/2025)

Keputusan untuk menggunakan aula tersebut tidak diambil tanpa pertimbangan matang. Pertama, fasilitas Auditorium Pemerintah Daerah yang selama ini menjadi lokasi utama berbagai kegiatan besar, termasuk Musrenbang, sedang dalam proses perbaikan, khususnya sistem pendingin ruangan (AC) yang mengalami kerusakan dan belum dapat berfungsi secara optimal. Untuk memastikan kenyamanan seluruh peserta yang datang dari berbagai wilayah, dipilihlah lokasi alternatif yang lebih layak dan siap digunakan.

Kedua, dari sisi efisiensi anggaran, penggunaan Aula Kopdit Sehati justru lebih ekonomis dibandingkan Auditorium Pemerintah, yang membutuhkan tambahan biaya operasional seperti penyewaan kursi dan peralatan, dekorasi, listrik, serta kebersihan.

Acara pembukaan Musrenbang RKPD 2026 dan FKP RPJMD 2025-2029 Kabupaten Rote Ndao.
Acara pembukaan Musrenbang Tahun 2025 untuk RKPD 2026 dan FKP RPJMD 2025-2029 Kabupaten Rote Ndao.

Pemerintah Kabupaten Rote Ndao menegaskan bahwa kebijakan ini sejalan dengan prinsip tata kelola pemerintahan yang transparan, hemat, dan akuntabel, tanpa mengorbankan esensi dan kualitas pelaksanaan Musrenbang sebagai forum strategis untuk menyusun arah pembangunan daerah.

“ Kami menghargai perhatian dan kritik masyarakat. Ini mencerminkan tingginya kepedulian terhadap proses pembangunan daerah. Pemerintah terbuka terhadap setiap masukan dan akan terus berbenah demi pelayanan yang lebih baik,” ujar Asisten Administrasi Umum Setda Rote Ndao Jermi M. Haning, Ph.D.**

 

Musrenbang 3036

Pemkab Rote Ndao Selenggarakan Musrenbang RKPD 2026 dan FKP Ranwal RPJMD 2025-2029

Pemerintah Kabupaten Rote Ndao menggelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Tahun 2026 dan Forum Konsultasi Publik (FKP) Rancangan Awal Rencana Pembangunan Jangkah Menengah Daerah ( Ranwal RPJMD) Kabupaten Rote Ndao Tahun 2025-2029, kamis (24/04/2025). Acara dibuka ecra resmi oleh Bupati Rote Ndao Paulus Henuk, SH.

Bupati Rote Ndao Paulus Henuk, SH menyampaikan arahan saat membuka Musrenbang RKPD 2026 dan FKP RPJMD 2025-2029 Kabupaten Rote Ndao, kamis (24/04/2025).
Bupati Rote Ndao Paulus Henuk, SH menyampaikan arahan saat membuka Musrenbang RKPD 2026 dan FKP RPJMD 2025-2029 Kabupaten Rote Ndao, kamis (24/04/2025).

Hadir bersama, Wakil Bupati Apremoi Dudelusy Dethan, Wakil Ketua DPRD Denison Moy, ST, Anggota DPRD NTT Simson Polin dan Forkompimda Kabupaten Rote Ndao dan pimpinan instansi Vertikal.

Turut hadir para sesepuh daerah diantaranya Drs. Jonas C. Lun, Stefanus M. Saek, SE, MM, tokoh Agama Pdt. Mery J. Nalle-Sirah, S.Th. Digelar secara daring dan luring, Musrenbang dan FKP Ranwal RPJMD diikuti Perangkat Daerah Pemkab Rote Ndao, para Camat serta Lurah dan Kepala Desa, LSM dan Kelompok Inklusi.

Semangat RPJMDmengacu pada Visi besar “ Tranformasi Rote Ndao dalam bingkai Ita Esa: transparan, adil, cerdas, sehat, sejahtera dan kompetitif”. Visi besar ini, kata Bupati Rote Ndao Paulus Henuk dijabarkan dalam lima misi pemerintah daerah yang diejawantahkan dalam program Pembangunan daerah dan digambarkan sebagai Mbule Sio atau Sembilan Tekad untuk membawa transformasi bagi masyarakat Rote Ndao.

Karena itu, lanjutnya, perencanaan Pembangunan Kabupaten Rote Ndao tahun 2026 mengusung tema: Peningkatan kualitas pelayanan public melalui sumber daya manusia yang berkualitas dan ekonomi inklusif untuk mewujudkan pemerintahan yang bersih dan kesejahteraan rakyat berkelanjutan melalui penguatan sektor pariwisata, pertanian, perikanan dan peternakan dalam bingkai Ita Esa”.

“ Ini secara khusus menunjukan komitmen kita dalam upaya mewujudkan tranformasi Rote Ndao dalam bingkai Ita Esa baik dari aspek pelayanan publik, sumber daya manusia berkelanjutan dan ekonomi inklusif,” jelas Bupati Paulus Henuk.

Bupati Rote Ndao Paulus Henuk bersama Wakil Bupati Apremoi D. Dethan, Forkompimda, pimpinan Instansi Vertikal dan peserta Musrenbang RKPD 2026 dan FKP RPJMD 2025-2029.
Bupati Rote Ndao Paulus Henuk bersama Wakil Bupati Apremoi D. Dethan, Forkompimda, pimpinan Instansi Vertikal dan peserta Musrenbang RKPD 2026 dan FKP RPJMD 2025-2029.

Merujuk tema tersebut, Bupati Rote Ndao Paulus mengungkapkan lima prioritas Pembangunan daerah tahun 2026 meliputi, Peningkatan reformasi birokrasi dan kualitas pelayanan publik, peningkatan kualitas SDM yang unggul dan berbudaya serta peningkatan ekonomi inklusif yang berkelanjutan berbasis potensi dan kerifan lokal.

Selanjutnya peningkatan kesejhteraan sosial berbasis kesetaraan gender, disabilitas dan inklusi sosial serta peningkatan kualitas dan kuantitas infratsruktur, penataan ruang, mitigsi bencana dan perubahan iklim serta lingkungan hiduo berkelanjutan.

Bupati Paulus Henuk tak lupa menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada masyarakat dan semua pihak yang telah mendukung program Pembangunan di daerah. Juga kepada LSM, Kelompok Inklusi termasuk penyandang Disabilitas dalam partisipasinya pada Musrenbang RKPD 2026 dan FKP Ranwal RPJMD Kabupaten Rote Ndao 2025-2029.*(DKISP Rote Ndao)