Ketua majelis sinode GMIT,pdt Robert Litelnoni,S.th di damping ketua panitia siding raya sinode GMIT,Ibrahim A.Medah serta 44 rombongan klasis GMIT di sambut dengan tarian tradisional Rote.Wakil Bupati Rote Ndao Jonas C.Lun S.pd dan para panitia lokal siding raya sinode menggalingkan selendang dan pemakaian Ti’i Langga (Topi khas Rote) kepada ketua majelis sinode GMIT dan para rombongan. Rombongan tiba di dermaga Ba,a sabtu(19/09/15) sekitar pukul 11.15 WITA.
Dalam acara penyambutan tersebut yang turut hadir juga wakil Bupati Rote Ndao,unsur DPRD Rote Ndao,TNI-POLRI,Tokoh agama,Tokoh Adat dan Tokoh masyarakat.
Ketua panitia sidang raya GMIT Ibrahim A Medah mengatakan kita semua harus mendukung dan mengsukseskan siding raya sinode GMIT ke XXXIII di kabupaten Rote Ndao.Selain itu ia mengatakan bahwa “ bapak presiden tidak hadir besok (20/09) namun ia akan hadir dalam waktu yang dekat sepanjang sidang raya berlangsung”.
Ketua majelis sinode GMIT Robert Litelnoni S.th dalam sekapur sirihnya merasa sasngat kagum dengan kerja keras panitia sidang sinode GMIT XXXIII.Ia juga memberikan apresiasi kepada pemerintah dalam hal ini Bupati Rote Ndao Drs. Leonard Haning,MM dan unsur muspidah serta pihak-pihak yang terkait yang telah mendukung guna mengsukseskan siding sinode GMIT yang ke XXXIII.
Bupati Rote Ndao dalam sambutannya ia mengucapkan “selamat datang bagi peserta sidang sinode GMIT yang pada hari ini sabtu(19/09) telah hadir di Rote Ndao dan kami pemerintah dan seluruh masyarakat Rote Ndao siap mendukung sepenuhnya sidang raya sinode GMIT XXXIII”. Diakhir dari sambutanya Bupati Rote Ndao mengajak semua pihak untuk mengsukseskan sidang sinode GMIT yang ke XXXIII yang berlangsung di Kabupaten Rote Ndao.yndrifpde