Penjabat Bupati Rote Ndao Oder Maks Sombu, SH,MA,MH menghadiri kegiatan Tu’u (kumpul) Kasih dalam rangka lanjutan pembangunan Gedung Kebaktian Jemaat Siloam Metina, rabu (19/06/2024). Kegiatan ini maknai sebagai wujud kebersamaan dan gotong royong dalam solidaritas pembangunan gedung ibadah.
Pj. Bupati Oder Maks Sombu hadir bersama Sekretaris Daerah Drs. Jonas Matheos Selly, MM, unsur Forkompimda Kabupaten Rote Ndao, Asisten Perekonomian dan Pembangunan Armis Saek, ST serta pimpinan Perangkat Daerah Pemkab Rote Ndao. Acara diikuti Satuan Majelis dan jemaat Siloam Metina.
Kegiatan diawali dengan Ibadah bersama yang dipimpin Ketua Majelis Jemaat Siloam Metina Pdt. Jelly Touselak, S.Si,Teol,MM dilanjutkan dengan Suara Gembala oleh Ketua Majelis Klasis Lobalain Pdt. Merry J. Nalle-Sirah, S.Th.
Pj. Bupati Oder Maks Sombu saat menyampaikan Sekapur Sirih menyatakan, kegiatan Tu’u (kumpul) Kasih yang diselenggarakan Jemaat Siloam Metina, merupakan wujud nyata dari semangat gotong royong dan kebersamaan yang merupakan ciri khas kebersamaan masyarakat Rote Ndao.
“ Pembangunan rumah ibadah bukan hanya tanggung jawab jemaat semata, tetapi sudah merupakan tanggung jawab kita bersama,” ungkap Pj. Bupati Oder Maks Sombu.
Karena itu, lanjut Pj. Bupati Oder Maks Sombu, pembangunan gedung kebaktian bagi jemaat memerlukan kontribusi dan dukungan dari semua pihak, sebagai bentuk nyata dari kepedulian bersama mendukung kegiatan-kegiatan kerohanian di daerah.
Disela kegiatan, Pj. Bupati Oder Mak Sombu juga meninjau progres pembangunan. Ia berharap, pembangunan ini dapat selesai tepat waktu dan segera dimanfaatkan oleh jemaat untuk beribdah.
Diketahui, pembangunan Gedung Gereja Siloam Metina sedang berlangsung. Karena itu, Panitia Pembangunan dan jemaat, dalam kerendahan hati menggelar kegiatan Tu’u (kumpul) Kasih mendukung proses pembangunnya.*(Bidkom_DKISP Rote Ndao/Prokopim)