Oeteas,–Peringatan Hari Ulang Tahun Tentara Nasional Indonesia ke-71 tahun 2016 yang berlangsung secara sederhana di Makodim 1627/Rote Ndao dengan menggelar upacara bersama pada Rabu (5/10/2016) dan yang bertindak selaku inspektur upacara Komandan Distrik Militer Letkol Inf. Budi Yuono.
Budi Yuono dalam membacaran sambutannya Panglima TNI mengatakan bahwa dengan menjunjung tema pada peringatan HUT TNI ke-71 tahun 2016 ini adalah bersama rakyat TNI kuat, hebat, profesional, siap mewujudkan Indonesia yang berdaulat, mandiri dan berkepribadian.
Lanjut Budi, TNI tumbuh dan berkembang serta berjuang bersama rakyat adalah merupakan esensi diri kesaktian TNI yang tidak boleh pudar di tengah arus globalisasi yang terus bergerak secara dinamis dan melindungi negara kesatuan RI.
Pada kesempatan itu juga, Budi Youno memberikan tanda kehormatan kepada sepuluh prajurit TNI.
Dalam memperingati HUT TNI ke-71 tahun 2016 ini diisi dengan berbagai kegiatan perlombaan diantaranya pertandingan bola voli tingkat SMA, paduan suara tingkat SMA, lomba Puisi tingkat SMP serta lomba-lomba hiburan lainnya berupa lari karung, tarik tambang dan juga kegiatan bakti sosial lainnya yang berhubungan langsung dengan masyarakat.
Hadir pada upacara HUT TNI ini Kapolres Rote Ndao, Murry Miranda,S.Ik, Kejari Baa, Assisten 3 Setda Rote Ndao, Ir. Untung Harjito.(kpadpde)