Sambut 1

Disambut Ribuan Masyarakat, Bupati dan Wabup Nyatakan Siap Beri Diri Untuk Rote Ndao

Bupati Rote Ndao Paulus Henuk, SH dan Wakil Bupati Apremoi Dudelusy Dethan tiba di Rote, minggu 2 maret 2025 sehari setelah mengikuti Serah Terima Jabatan Bupati Rote Ndao di Kupang. Kehadiran keduanya disambut hangat ribuan masyarakat yang memadati area Pelabuhan Syahbandar Bandar Ba’a.

Bupati Rote Ndao Paulus Henuk, SH dan Wakil Bupati Apremoi D. Dethan disambut ribuan masyarakat di Pelabuhan Syahbandar Ba’a.
Bupati Rote Ndao Paulus Henuk, SH dan Wakil Bupati Apremoi D. Dethan disambut ribuan masyarakat di Pelabuhan Syahbandar Ba’a.

Bersama Bupati dan Wakil Bupati Rote Ndao, Pj. Bupati 2024-2025 Oder Maks Sombu, SH,MA,MH, Pj. Ketua TP. PKK 2024-2025 Ny. Yuliana Henukh, S.Pd, M.Th serta Sekretaris Daerah Kabupaten Rote Ndao Drs. Jonas M. Selly, MM.

Sekitar Pukul 12.00 wita, Kapal Bahari Express 8E yang membawa Bupati dan Wakil Bupati Rote Ndao beserta rombongan sandar di Pelabuhan Syahbandar Ba’a. Sesaat kemudian Bupati Paulus Henuk dan Wakil Bupati Apremoi D. Dethan turun dari kapal dan langsung disambut oleh Forkopimda bersama masyarakat.

Penyambutan ditandai dengan pemakaian atribut adat Rote Ndao, tarian daerah, serta pelantunan syair adat sebagai ucapan selamat datang kepada Bupati dan Wakil Bupati Rote Ndao bersama rombongan.

Selanjutnya iring-iringan kendaraan menghantar Bupati dan Wakil Bupati ke kediaman Bupati Rote Ndao Paulus Henuk di Dusun Oenoas Desa Sanggaoen Kecamatan Lobalain. Disana masyarakat juga menanti kehadiran rombongan dan dilaksanakan Do’a Syukur.

Prosesi penyambutan Bupati Rote Ndao Paulus Henuk, SH dan Wakil Bupati Apremoi D. Dethan.
Prosesi penyambutan Bupati Rote Ndao Paulus Henuk, SH dan Wakil Bupati Apremoi D. Dethan.

Bupati Rote Ndao Paulus Henuk menyampaikan terima kasih dan rasa hormatnya kepada seluruh masyarakat Kabuparen Rote Ndao. Juga kepada jajaran Forkompimda dan semua pihak yang dengan kapasitasnya masing-masing memberikan andil bagi terciptanya suasana yang kondusif di daerah.

Ia memastikan akan bekerja dengan sebaik-baiknya, menggerakan segala daya upaya untuk membangun dan menjadikan Rote Ndao semakin lebih maju ke depan.

Senada, Wakil Bupati Apremoi D. Dethan berharap lima tahun kedepan Kabupaten Rote Ndao mengalami perubahan yang berarti. Ia dan Bupati Paulus Henuk siap untuk Kabupaten Rote Ndao yang lebih baik.(Bidkom_DKISP Rote Ndao/Prokopim)

Serah Terima

Kilas Serah Terima Jabatan Bupati Rote Ndao dan Ketua TP PKK Periode 2025-2030

Serah Terima Jabatan Bupati Rote Ndao dengan Penjabat Bupati telah resmi dilaksanakan, sabtu, 1 Maret 2025. Acara berlangsung hikmat di Aula Eltari Kantor Gubernur NTT dan disaksikan langsung oleh Gubernur NTT Emanuel Melkiades Lakalena, S.Si, A.pt dan Wakil Gubernur NTT Irjen Pol (Purn) Johni Asadoma, M.Hum.

Bupati Rote Ndao Paulus Henuk, SH (kanan) menerima Memori Jabatan dari Penjabat Bupati Rote Ndao 2024-2025 Oder Maks Sombu, SH,MA,MH di Aula Eltari Kantor Gubernur NTT.
Bupati Rote Ndao Paulus Henuk, SH (kanan) menerima Memori Jabatan dari Penjabat Bupati Rote Ndao 2024-2025 Oder Maks Sombu, SH,MA,MH di Aula Eltari Kantor Gubernur NTT.

Serah terima ditandai dengan penyerahan Memori Jabatan dari Penjabat Bupati Rote Ndao 2024-2025 Oder Maks Sombu, SH,MA,MH kepada Bupati Rote Ndao Paulus Henuk, SH. Keduanya berjalan bersamaan menaiki panggung dari arah kiri dan kanan. Tepat dari atas panggung dandisaksikan ratusan mata, Pj. Bupati Oder Maks Sombu menyerahkan Memori Jabatan.

Bupati Rote Ndao Paulus Henuk dengan senyuman kalam menerima Memori Jabatan. Baik Pj. Bupati Oder Maks Sombu maupun Bupati Rote Ndao Paulus Henuk menatap senyum kepada seluruh hadirin yang datang dari Kabupaten dan Kota di NTT. Juga Gubernur dan Wakil Gubernur NTT bersama Forkompimda.

Selanjutnya Pj. Bupati dan Bupati Rote Ndao Kembali ke tempat duduk semula. Hadirin tampak hening menyaksikan moment paling bersejarah dalam kepemimpinan Kabupaten Rote Ndao tersebut.

Bersamaan dengan itu, para Pj. Bupati dan Bupati serta Walikota se-NTT juga melaksanakan serah terima jabatan. Acara dipadukan dengan Pelantikan Ketua Tim Penggerak PKK dan Pembina Posyandu Kabupaten/Kota se-NTT.

Ketua TP. PKK Kabupaten Rote Ndao Yanne Henukh-Pellokila menerima Memori Jabatan dari Pj. Ketua TP PKK Kabupaten Rote Ndao 2024-2025 Ny. Yuliana Henukh, S,Pd, M.Th.
Ketua TP. PKK Kabupaten Rote Ndao Yanne Pellokila (kanan) menerima Memori Jabatan dari Pj. Ketua TP PKK Kabupaten Rote Ndao 2024-2025 Ny. Yuliana Henukh, S,Pd, M.Th.

Serah Terima Jabatan Ketua TP. PKK Kabupaten Rote Ndao dari Ny. Yuliana Henukh, S,Pd, M.Th kepada Ny. Ny. Yanne Pellokila. Ceremonial Serah Terima Jabatan dan Pelantikan TP. PKK dan Pembina Posyandu disiarkn secara langsung melalui Channel Youtube Dinas Kominfo, Statistik dan Persandian Kabupaten Rote Ndao.(Bidkom_DKISP Rote Ndao)