ana-mone-ana-feto1

Penganugerahan Ana Mone no Ana Feto Explore Rote 2022

Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kab. Rote Ndao menggelar Penganugerahan “Ana Mone no Ana Feto Explore Rote 2022” yang digelar di aula Lantai 3, Kantor Bupati Rote Ndao, Selasa (1/3/2022), dihadiri oleh Wakil Bupati Rote Ndao, Stefanus M Saek, SE, M.Si.

Kegiatan Pemilihan “Ana Mone no Ana Feto Explore Rote 2022” bertujuan untuk meningkatkan promosi Pariwisata dan Budaya di Kabupaten Rote Ndao melalui Anak Muda dengan menemukan putra/putri bertalenta di Kabupaten Rote Ndao untuk menjadi Duta Wisata dan Budaya dan terlibat aktif membantu Pemda mempromosikan pariwisata dan budaya secara langsung dan melalui media sosial.

Dalam Laporan Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kab. Rote Ndao, Yesy Dae Panie, S.STP yang diwakili oleh Kabid Promosi dan Pemasaran Bambang Basuseso, SE melaporkan peserta “Ana Mone no Ana Feto Explore Rote berjumlah 77 pelajar/mahasiswa dari berbagai sekolah dan juga Unstar Rote, dan dilaksanakan seleksi hingga tersisa 12 Finalis. Rangkaian Kegiatan sudah dilaksanakan dimulai dengan sosialisasi ke Sekolah se-Rote Ndao sejak tanggal 14 Januari 2022 dan puncak acaranya hari ini”jelas Bambang.

Dalam Sambutan Wakil Bupati Rote Ndao Stefanus M Saek menjelaskan bahwa Kabupaten Rote Ndao memiliki potensi kuat di 3 (tiga) sektor yang menjadi kekuatan bagi kesejahteraan masyarakat, yakni Pertanian, Kelautan dan Pariwisata. Dan Pariwisata merupakan penggerak utama.
“Di Kabupaten Rote ketiga keunggulan ini menjadi kekuatan bagi kita dan memberikan kesejahteraan bagi masyarakat.
hal tersebut di sampaikan oleh Wabup Rote Ndao, Stefanus M Saek, SE, M.Si.

Stefanus M. Saek juga menyatakan bahwa semua pihak punya peranan penting dalam mempromosikan wisata, juga termasuk anak-anak muda. Untuk kalangan muda Rote Ndai, Wakil bupati Ndao mengharapkan agar anak-anak muda juga bisa ikut mempromosikan potensi daerah Rote Ndao. “Melalui event seperti ini, Kami sangat berharap agar anak-anak kita kita menjadi mitra Pemda Kabupaten Rote Ndao ikut mengekspos potensi pariwisata di Rote” lanjut Wakil Bupati.

Berikut pemenang dari ajang ini antara lain :
1. Pray Kiem J. Pada dengan predikat Ana Mone Explore Rote 2022
2. Nicky H. Bessie dengan predikat Ana Feto Explore Rote 2022
3. George R. Palaka dengan predikat Ana Mone Intelegensia 2022
4. Kresnalian Seme dengan predikat Ana Feto Intelegensia 2022
5. Alfandri J. S. Nadek dengan predikat Ana Mone Berbakat 2022
6. Jenny C. Leuanan dengan predikat Ana Feto Berbakat 2022
7. Putra A. Foes dengan predikat Ana Mone Persahabatan 2022
8. Vania I. Pandie dengan predikat Ana Feti Persahabatan 2022
9. Muhammad S. Koso dengan predikat Ana Mone Lingkungan 2022
10. Wanda M. A. Solokana dengan predikat Ana Feto Lingkungan 2022
11. Nafis Kurtubi dengan predikat Ana Mone Social Media 2022
12. Ratni Laulela dengan predikat Ana Feto Social Media 2022.

Turut hadir pula dalam acara ini Sekretaris Daerah, Kepala BNN Rote Ndao, Kepala Bank NTT Cabang Rote Ndao, serta juga dimeriahkan pula kehadiran komedian NTT, yakni Bosan dari grup Kaboax dan penampilan seni tarian adat dari Putra dan Putri Tari Rote Ndao 2021 (disbudpar/dkisp)