rembuk-stunting-21

Bupati Rote Ndao Mengajak ASN di Rote Ndao menjadi Kakak Angkat Adik Asuh bagi Baduta Stunting

Pemerintah Kabupaten Rote Ndao menggelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) dalam rangka penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Tahun 2022 dan Rembuk Stunting Kabupaten Rote Ndao Tahun 2021 dan acara pembukaan Musrenbang digelar secara online dan offline pada hari Jumad, 23 April 2021 bertempat Aula Lantai 1 Kantor Bupati Rote Ndao.

Kegiatan ini dihadiri oleh Bupati Rote Ndao, DPRD Kab. Rote Ndao, FORKOPIMDA Rote Ndao, Wakil Bupati, Sekretaris Daerah bersama para Asisten, Ketua TBUPP Kab. Rote Ndao, Kepala Bapelitbangda Prop. NTT, Tim Ahli Kelembagaan Stunting Regional VI Denpasar, Ketua Pokja Stunting Prop. NTT, Tim Ahli Kelembagaan Prop. NTT, para Kepala Perangkat Daerah lingkup Pemerintah Kab. Rote Ndao, Kepala Instansi Vertikal BUMN dan BUMD secara virtual melalui media zoom.

Bupati Rote Ndao, Paulina Haning-Bullu, SE dalam sambutannya pada kesempatan itu mengatakan bahwa dalam membantu penurunan angka stunting di Kabupaten Rote Ndao, maka dirinya mengajak seluruh ASN lingkup pemerintah Kab. Rote Ndao untuk menjadi Kakak Angkat Adik Asuh bagi Baduta (bawah dua tahun) Stunting di desa masing-masing yang sudah dipilih.

Bupati juga mengapresiasi penurunan angka stunting yang cukup signifikan yang turun 30% dari tahun 2019 menjadi 25% pada tahun 2020 sehingga beliau mengharapkan diakhir periode RPJMD menurun menjadi 12%.

Lanjut Bupati bahwa penurunan angka stunting ini tidak terlepas dari berbagai inovasi pemerintah Kabupaten Rote Ndao melalui gerakan bersama Rote Cerdas yang meliputi : 1. Gerakan Operasi Timbang lintas sektor, 2. Pemberian abon ikan bagi ibu dan balita stunting atau mama bo’i Rote, 3. Pemberian makanan lokal bagi anak stunting, 4. Gerakan Kakal Angkat Adik Asuh yang telah ditetapkan dengan Peraturan Bupati Rote Ndao Nomor 11 Tahun 2021 pada tanggal 22 Maret 2021, sehingga melalui kesempatan ini Bupati mengajak seluruh Aparatur Sipil Negara di lingkup pemerintah kabupaten Rote Ndao  agar menjadi kakak angkat bagi Baduta Stunting di desa masing-masing yang sudah dipilih.

Gerakan Kakal Angkat Adik Asuh (GKA3) yang di koordinir oleh Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa Kabupaten Rote Ndao ini dapat diakses melalui link : http://bit.ly/kakak-angkat

Pada kesempatan itu juga dilakukan penyerahan secara simbolis data Baduta Stunting periode Februari 2021 pada setiap kecamatan yang diwakili oleh Camat Rote Tengah dan penyerahan data adik asuh pada kakak angkat yang diwakili oleh Kadis PMD Kab. Rote Ndao, James K. Therik, SH, Kabid Komunikasi pada Dinas Kominfostaper Kab. Rote Ndao, Olafulihaa Tadde,S.Kom, dan Kasubid Pendataan dan Retribusi pada Badan Pendapatan Kab. Rote Ndao, Andi Ndaomanu (dkisp).