RKPD 1

Musrenbang RKPD 2022 dan Rembuk Stunting Kabupaten Rote Ndao 2021

Pemerintah Kabupaten Rote Ndao menggelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) dalam rangka penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Tahun 2022 dan Rembuk Stunting Kabupaten Rote Ndao Tahun 2021 dan acara pembukaan Musrenbang digelar secara online dan offline pada hari Jumad, 23 April 2021 bertempat Aula Lantai 1 Kantor Bupati Rote Ndao.

Musrenbang ini dihadiri oleh Bupati Rote Ndao, DPRD Kab. Rote Ndao, FORKOPIMDA Rote Ndao, Wakil Bupati, Sekretaris Daerah bersama para Asisten, Ketua TBUPP Kab. Rote Ndao, Kepala Bapelitbangda Prop. NTT, Tim Ahli Kelembagaan Stunting Regional VI Denpasar, Ketua Pokja Stunting Prop. NTT, Tim Ahli Kelembagaan Prop. NTT, para Kepala Perangkat Daerah lingkup Pemerintah Kab. Rote Ndao, Kepala Instansi Vertikal BUMN dan BUMD secara virtual melalui media zoom.

Sesuai dengan Undang-undang Nomor 25 Tahun 2004 tentang Sistem Perencanaan Pembangunan Nasional dan Peraturan Mendagri Nomor 86 Tahun 2017 maka Musrenbang RKPD ini bertujuan menjabarkan rencana penyelenggaraan pembangunan untuk mencapai visi dan misi daerah dan sebagai dokumen yang memuat rencana pembangunan Rote Ndao 1 tahun kedepan.

Dalam sambutan mengawali pembukaan Musrenbang Ketua DPRD Kab. Rote Ndao, Alfred Saudila mengatakan bahwa sesuai UU No. 32 tahun 2004, pasal 1, maka DPRD sebagai unsur pemerintahan daerah sudah tentu harus terlibat secara aktif dan intensif dalam proses dan tahapan penyusunan dokumen rencana kerja pemerintahan daerah, baik jangka pendek, jangka menengah dan jangka panjang agar bisa memberikan masukan pokok-pokok pikiran dan aspirasi masyarakat yang ada.

Selanjutnya Bupati Rote Ndao membuka dengan resmi Acara Pembukaan Musrenbang RKPD 2022 dan Rembuk Stunting Kab. Rote Ndao 2021.

Dalam kesempatan itu dalam rangka membantu penurunan angka stunting di Kabupaten Rote Ndao, Bupati mengajak seluruh ASN lingkup pemerintah Kab. Rote Ndao untuk menjadi Kakak Asuh/Angkat bagi baduta (bawah dua tahun) stunting di desa masing-masing yang sudah dipilih.

Bupati juga menyebutkan hal mendesak lainnya yang sedang berproses adalah pemulihan pasca bencana siklon tropis seroja yang menjadi perhatian serius pemerintah Kabupaten Rote Ndao.

Musrenbang RKPD 2022 dan Rembuk Stunting 2021 Kabupaten Rote Ndao berlangsung selama 2 hari hingga hari Sabtu, 24 April 2021.(dkisp)