Kepala Kejaksaan Negeri Rote Ndao Budi Narsanto,SH mengakhiri masa tugasnya di Kejari Rote Ndao. Selanjutnya, Kajari Budi Narsanto akan bertugas pada jabatan barunya di Kejaksaan Agung. Acara Pisah Sambut dan Ramah Tamah bersama Kajari Budi Narsanto pun berlangsung hikmat, jumat (03/08/2024) malam, bertempat di rumah jabatan Bupati Rote Ndao. Moment Pisah Sambut ini sebagai bentuk silaturahmi dan apresiasi atas pengabdiannya selama bertugas di Kabupaten Rote Ndao.
Hadir dalam kegiatan Forkompimda Kabupaten Rote Ndao diantaranya, Dandim 1627 Rote Ndao Letkol Inf. Albert Inkiriwang, S.I.P, Kapolres Rote Ndao AKBP Mardiono, M.K.P yang diwakili Kasat Binmas Polres Rote Ndao Iptu Yerri L Dowa,SH, Danlanal Pulau Rote Letkol Laut (P) Andrik Irwanto, Ketua Pengadilan Rote Ndao Fransiska Dari Paula Nino, SH,MH, serta jajaran Kejari Rote Ndao.
Acara Pisah Sambut ditandai dengan pemakaian Selimut dan Topi Ti’i Langga oleh Pj. Bupati Rote Ndao Oder Maks Sombu, SH,MA,MH kepada Kajari Budi Narsanto, SH dan disaksikan Forkompimda serta undangan.
Pj. Bupati Oder Maks Sombu menyampaikan selamat kepada Kajari Budi Narsanto atas jabatan baru yang diemban sebagai Intel Jaksa Agung. Ia juga manghaturkan terima kasih atas dedikasi Kajari Budi Narsanto selama melayani dan melaksanakan tugas di Kabupaten Rote Ndao.
Segala bentuk dukungan dalam pembangunan daerah patut diapresiasi. Atas nama pemerintah dan masyarakat Kabupaten Rote Ndao, Pj. Bupati Oder Maks Sombu meyampaikan apresiasi dan terima kasih.
Pj. Bupati Oder Maks Sombu juga menyampaikan selamat bertugas kepada Kasie BB Kejari Rote Ndao Aben Ezer Simangunsong, SH sebagai Plt. Kajari Rote Ndao. Acara Pisah Sambut diakhiri dengan ramah tamah. Pj. Bupati Oder Maks Sombu, Kajari Budi Narsanto bersama Forkompimda dan undangan hikmat mengikuti jalannya acara Pisah Sambut.*(Bidkom_DKISP Rote Ndao/Prokopim)